Trending

Habari Aja

Pemprov Kalsel dan Pemko Banjarmasin Kembali Berkolaborasi Gelar Pasar Wadai Ramadhan

 

PEMBUKAAN: Gubernur H. Muhidin didampingi Wakil Gubernur Hasnuryadi Sulaiman, Wali Kota Banjarmasin HM Yamin, Wakil Wali Kota Banjarmasin Hj Ananda, dan Sekdaprov Kalsel, Syarifuddin, saat pembukaan Pasar Wadai Ramadhan 1446 H di Nol Kilometer Banjarmasin - Foto Dok adp

HABARIAJA.COM, BANJARMASIN - Gubernur H. Muhidin menyatakan rasa gembira atas digelarnya Pasar Wadai Ramadhan 1446 H yang merupakan kolaborasi Pemprov Kalsel dengan Pemko Banjarmasin.

Pasalnya, sejak 2015 atau 10 tahun terakhir, Pasar Wadai Ramadan antara Pemprov dan Pemko Banjarmasin digelar terpisah.

BACA JUGA: FWE Kalsel dan Ciputra Group Tebar Sembako Murah dan Gratis

Tahun 2025 ini, gabungan atau kolaborasi Pemerintah Provinsi Kalsel dan Pemerintah Kota Banjarmasin, Pasar Wadai Ramadhan resmi dibuka di Siring 0 Kilometer Banjarmasin pada Sabtu (1/3/2025).

Pembukaan Pasar Wadai dihadiriGubernur Kalsel H Muhidin didampingi Ketua TP PKK Hj Fathul Jannah dan Wakil Gubernur Hasnuryadi Sulaiman didampingi Ketua BKOW drg Ellyana Trisya Hasnuryadi serta Walikota Banjarmasin Muhammad Yamin dan Wakil Walikota Hj. Ananda

Turut hadir Plh Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel Muhammad Syarifuddin, Ketua DPRD Banjarmasin M. Rival Fachruri, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Fadjar Majardi, komisaris dan jajaran direksi Bank Kalsel, staf ahli dan tenaga ahli gubernur, dan para pejabat tinggi Pratama di lingkungan Pemprov dan Pemkot Banjarmasin.

Pasar Wadai tahun ini hasil kerjasama Pemprov Kalsel, Pemko Banjarmasin, Bank Kalsel, Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kalsel, dan Kantor Perwakilan Bank Indonesia Kalsel. Kegiatan dirangkai dengan pembukaan Nasional Halal Fair 2025 dan Pasar Raya TPID 2025 di lokasi yang sama.

Gubernur H Muhidin menyatakan, keberadaan pasar wadai di setiap Ramadan sudah menjadi tradisi di Kalsel yang melengkapi aktivitas masyarakat muslim selama bulan puasa.

Keberadaan pasar wadai diharapkan menumbuhkan ekonomi masyarakat khususnya pelaku UMKM.

“Selamat menunaikan ibadah puasa untuk masyarakat Kalimantan Selatan dan mudah-mudaham ibadah kita makin mendekatkan kita kepada Allah SWT,” ujar H Muhidin.

Pembukaan Pasar Wadai Ramadan 1446 hijriyah ditandai dengan pemukulan dua beduk oleh Gubernur H Muhidin dan Walikota Banjarmasin Muhammad Yamin didampingi para forkopimda.

Selanjutnya dilakukan pemotongan karangan bunga di pintu gerbang kawasan dan peninjauan lokasi pasar wadai oleh rombongan Gubernur H Muhidin dan Wakilnya Hasnuryadi Sulaiman masing-masing didampingi istri, disaksikan ribuan pasang mata masyarakat Kota Banjarmasin dan sekitarnya itu.

Pada pembukaan itu juga dilakukan penyerahan Sertifikat Halal secara simbolis kepada tiga perwakilan UMKM.

BACA JUGA: Cuma Bayar Rp61, Takjil Ramadan Bisa Dibeli Via QRIS Bank Kalsel

Plt Kepala Dinas Kebudayaan Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kota Banjarmasin, Ikhsan Budiman mengatakan, pasar wadai ini merupakan salah satu agenda bidang pariwisata di Pemko Banjarmasin. Event yang belum langsung 1 – 28 Maret 2025 ini merupakan agenda tahunan yang bertujuan memperkenalkan kuliner daerah dan upaya meningkatkan pendapatan UMKM.

Terdapat 200 stand dalam Pasar Wadai, 80 unit dibiayai Pemko Banjarmasin dan 120 unit oleh Bank Kalsel, mayoritas diisi pedagang yang tergabung dalam Panguyuban Pasar Wadai dan sisanya dari pelaku UMKM. (adp/ak)

Lebih baru Lebih lama